Harga tiket masuk Rp 3.000 per orang untuk masuk ke danau situ cileunca Pangalengan Bandung. Di Situ Cileunca ini juga terdapat sebuah taman wisata yang banyak ditumbuhi pohon arbei dan stroberi. Untuk bisa memetik langsung buah arbei dan stroberi di tempat ini, dolaners hanya akan membayar Rp. 5.000,- per orangnya. Akan tetapi, jika anda ingin pulang dengan membawa buah arbei dan stroberi tersebut, maka anda akan dikenakan biaya Rp. 15.000,- per kilogram untuk buah arbe dan Rp. 25.000,- per kilogram untuk buah stroberi. Bagaimana menurut anda? Tentunya sangat menyenangkan bukan?

Selanjutnya, di Situ Cileunca sendiri anda bisa melakukan olahraga ekstrim seperti arung jeram. Biayanya sekitar Rp. 150.000,-/orang. Olahraga arung jeram ini biasanya dilakukan di sepanjang aliran Sungai Paralayangan yang bermuara di Situ Cileunca dan tentunya sangat menyenangkan. Untuk mengelilingi Situ Cileunca Bandung, anda bisa menyewa perahu motor dengan tarif Rp. 10.000,- per orangnya. Anda juga bisa melakukan kegiatan lain seperti memancing di Situ Cileunca, Pangalengan. Pastinya, anda tak akan menyesal untuk berlama-lama berada disini.

Kuliner

Baca Yuk :  Lokasi Jembatan Cinta Situ Cileunca

Di Situ Cileunca terdapat berbagai kuliner seperti Ikan Bakar, buah Stroberi, dan juga buah arbei yang bisa anda petik sendiri. Namun, bagi anda yang ingin membawa bekal dari rumah untuk camping di tempat ini, juga tidak masalah selama kebersihan Situ Cileunca ini masih terjaga dengan baik.

Akomodasi

Harga Tiket Masuk : Rp. 3.000,-/orang
Sewa Perahu Motor : Rp. 10.000,-/orang
Arung Jeram : Rp. 150.000,- /orang
Harga Tiket Masuk Kebun Strawberry dan Arbei : Rp. 5.000,-/orang
Sewa Perahu untuk memancing : Rp. 100.000,-/hari

Untuk menuju Situ Cileunca, anda bisa melakukannya dengan akses transportasi berikut ini :

1. Menggunakan transportasi umum / Bus Antar Kota dengan lama waktu tempuh sekitar 2,5 jam, langsung ke Pangalengan.

Baca Yuk :  Danau Situ Cileunca Pangalengan Bandung

2. Rute terbaik dengan melalui Dayeuhkolot – Bale Endah – Pameungpeuk – Banjaran – Cimaung – Pangalengan – Situ Cileunca.

3. Jika anda berangkat dari tol Purbaleunyi di Jakarta, maka untuk menghindari kemacetan, silakan melalui Baros Cimahi – Nanjung – Patrol – Cipatik – Soreang – Banjaran – Cimaung – Pangalengan – Situ Cileunca.

Selamat berwisata di Danau Situ Cileunca Pangalengan Bandung. 🙂