Outbound Pangalengan Bandung. Outbound training kerapkali diadakan oleh perusahaan sebagai bentuk refreshing para karyawannya. Mereka biasanya menyelenggarakan di akhir atau awal tahun berbarengan dengan acara tahunan perusahaan. Namun, ada juga beberapa perusahaan yang menganggap outbound training tidak terlalu penting. Mereka hanya melakukan kegiatan ramah tamah sekadarnya untuk mempererat hubungan sesama karyawan.
Outbound Pangalengan Bandung
Padahal, manfaat outbound training jauh lebih besar dari itu. Ada banyak manfaat yang bisa diambil jika perusahaan secara rutin dan berkala mengadakan outbound training bagi karyawan mereka di berbagai level, diantaranya:
- Meningkatkan kemampuan aktualisasi diri seorang karyawan yang pada akhirnya akan memberikan kontribusi positif bagi kemajuan perusahaan.
- Menumbuhkan jiwa leadership karyawan yang mungkin selama ini belum tampak. Beberapa permainan dalam outbound training ada yang bertujuan untuk mengasah jiwa leadership seseorang terutama ketika mengatasi permasalahan yang ada.
- Melatih kerjasama tim. Karyawan yang bekerja dalam kelompok atau tim akan sangat terbantu dengan outbound training yang mengharuskan peserta bahu membahu dengan rekan setimnya untuk menyelesaikan permainan.
- Melatih kemampuan analisa dan pola pikir dengan memaksimalkan otak kiri dan kanan. Jika keduanya digunakan dengan tepat, akan menjadi senjata yang sangat ampuh dalam pengambilan keputusan.
- Meningkatkan kemampuan dan kedewasaan seseorang saat mengambil keputusan dalam kondisi yang belum pernah ia alami sebelumnya.
- Menumbuhkan arti penting kebersamaan. Dengan rasa individualitas yang semakin tinggi akhir-akhir ini, sangat penting bagi karyawan untuk memupuk rasa kebersamaan dan peduli terhadap sesama.
- Menjadi sarana refreshing bagi karyawan. Kegiatan outbound training yang menyenangkan akan memberikan rasa suka cita bagi para peserta. Mereka akan sangat menikmati permainan di sela-sela rutinitas kantor yang membosankan.
Outbound Pangalengan Bandung – Bersama Cileunca Adventure kami jamin anda dapat merasakan petualangan alam sekitar Pangalengan, dengan kegiatan-kegiatan outbond di Kawasan Bandung Selatan. Antara lain :
Team Building, sebagai kegiatan kelompok untuk membangun karakter sebagai sebuah team.
Rafting, Terletak 45 km di selatan Bandung, tepatnya di kota Pangalengan yang terkenal sebagai daerah penghasil susu dan sayuran. Sungai Palayangan tergolong pada sungai dengan tingkat kesulitan Class III – IV (pada tingkat kesulitan I – IV), dengan lintasan pengarungan sepanjang 5 km dan gradien 30-60 derajat, kegiatan arung jeram di Sungai Palayangan mampu memberikan tantangan yang menjanjikan, tidak hanya bagi pemula namun juga bagi peserta yang pernah mengikuti kegiatan arung jeram.
Paintballl War, lokasi di hutan pinus maka sensasi perang sebenarnya akan anda rasakan pada permainan ini, bekerjasama antar kelompok dan bertarung untuk menjadi pemenang.
Flying Fox dan wahana Outbound Situ Cileunca lainnya
Paket outbound pangalengan yang kami tawarkan terlengkap juga beberapa pilihan paket Outbound yang menarik untuk anda coba dan rasakan sensasinya. dan kami menawarkan beberapa paket FREE FUNGAMES khusus buat client kami.
Daftar Harga Paket Outbound Cileunca Adventure, bisa anda lihat di link berikut : Daftar Paket Outbound Pangalengan Bandung
Dengan beragam jenis permainan yang diselenggarakan, harapan besarnya karyawan semakin bersemangat ketika kembali bekerja dan dapat melahirkan ide-ide serta terobosan baru yang bermanfaat bagi kemajuan perusahaan.
Kekompakan yang terbentuk saat outbound training diharapkan terbawa seterusnya dalam pekerjaan, sehingga saat terjdi masalah, karyawan lebih solid satu sama lain dan saling berkolaborasi untuk memecahkan masalah.